Cara memakai jilbab segi empat untuk pesta berikut ini dapat Anda gunakan sebagai salah satu referensi saat menghadiri pesta ulang tahun atau pernikahan. Sebuah pesta tentu saja merupakan tempat yang ramai dan banyak orang berkumpul. Untuk dapat menghadiri acara tersebut memang harus terlihat spesial, namun tidak harus dengan cara yang ribet dan susah. Dengan mengikuti cara memakai jilbab segi empat berikut ini, Anda dapat pergi ke pesta hanya dengan beberapa langkah saja. Jadi tidak akan membuat Anda terburu-buru sebelum berangkat.
Ada banyak aneka cara memakai jilbab kreasi modern yang bisa Anda coba untuk berbagai suasana. Dan kali ini suasana yang akan kita bahas adalah suasana pesta. Anda dapat tampil elegan dan modis hanya dengan beberapa menit. Dengan memadukan busana dan jilbab yang Anda kenakan, maka Anda akan tampak serasi.
Cara Memakai Jilbab Segi Empat Untuk Pesta
gambar : vemale.com
Sebelum memulainya, sebaiknya persiapkan inner jilbab ninja, jilbab segi empat, peniti, jarum pentul, dan Aksesoris pita untuk memberikan kesan elegan. Jika semuanya sudah siap bisa langsung mengikuti tutorial dibawah ini yang dikutip dari vemale.com
gambar : vemale.com
Langkah pertama, pakai inner jilbab ninja Anda, kemudian ambil jilbab segi empat dan pakai seperti pada gambar diatas dengan posisi kedua sisi jilbab sama panjang.
gambar : vemale.com
Langkah kedua, tarik kedua sisi jilbab ke arah belakang, kemudian kencangkan bagian belakang tersebut dan tahan dengan peniti agar posisinya kuat dan tidak bergeser.
gambar : vemale.com
Langkah ketiga, tarik sisi jilbab sebelah kanan dari belakang ke kiri depan seperti yang nampak pada gambar diatas.
gambar : vemale.com
Langkah keempat, ambil sedikit sisi kanan tadi kemudian sematkan di bawah telinga kanan kemudian tahan dengan peniti atau jarum pentul agar posisinya kuat dan tidak bergeser.
gambar : vemale.com
Langkah kelima, ambil bagian jilbab yang terulur panjang ke bagian atas kepala, karena pada bagian ini akan menjadi kerudung seperti gambar pada langkah selanjutnya.
gambar : vemale.com
Langkah keenam, gunakan bagian yang terulur tersebut sebagai kerudung seperti pada gambar diatas.
gambar : vemale.com
Terakhir, Anda dapat menambah kesan mewah dengan memasang aksesoris pita cantik dengan warna senada. Aksesoris pita dengan bebatuan atau mutiara tersebut akan memberikan kesan elegan. Sematkan aksesoris untuk menahan sisi kanan pashmina yang masih terulur, sehingga pashmina Anda tidak bergeser.
gambar : vemale.com
Mudah dan tidak sulit bukan? Dengan memakai jilbab kreasi segi empat Anda bisa terlihat cantik dan elegan. Cocok untuk digunakan saat acara khusus maupun pesta. Anda juga bisa mencoba cara memakai jilbab segi empat kreasi sebagai alternatif lain dalam berhijab. Selamat mencoba cara memakai jilbab segi empat untuk pesta!
source
http://www.vemale.com/fashion/tips-and-tricks/16631-tutorial-segi-empat-manis-dan-menawan-untuk-acara-spesial.html
source
http://www.vemale.com/fashion/tips-and-tricks/16631-tutorial-segi-empat-manis-dan-menawan-untuk-acara-spesial.html
No comments:
Post a Comment